Babinsa Koramil 0827/16 Gapura Berikan Rasa Aman Kepada Warga dalam Pelaksanaan Vaksinasi

    Babinsa Koramil 0827/16 Gapura Berikan Rasa Aman Kepada Warga dalam Pelaksanaan Vaksinasi

    SUMENEP - Babinsa Koramil 0827/16 Gapura Sertu M Rasul melaksanakan Pendampingan Vaksinasi tahap I dan II di Desa Banjar Barat Kecamatan Gapura Kabupaten Sumenep, Senin (24/01/2022).

    Adapun tahapan dalam kegiatan Penyuntikan Vaksin diantaranya sebagai berikut Tahap Pendaftaran, Tahap Screening, Pelaksanaan Vaksin dan terakhir Tahap observasi selama 30 menit.

    Sertu M Rasul mengatakan, kepada masyarakat yang sudah menerima vaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas.

    Babinsa hadir dilokasi untuk melaksanakan pengamanan guna kelancaran kegiatan vaksinasi Covid-19.

    “Pengamanan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan, sekaligus mengantisipasi terjadinya kerumunan demi mencegah penyebaran Covid-19, ” terang Sertu M Rasul.

    Vaksinasi ini merupakan kegiatan untuk mencapai herd immunity dalam usaha pencegahan penyebaran Covid-19 di Wilayah Kabupaten Sumenep.

    “Meskipun sudah divaksin masyarakat harus tetap disiplin Prokes, menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan, semoga pandemi cepat selesai dan keadaan bisa normal kembali”, pungkas Babinsa.

    SUMENEP
    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 03 Manding Pantau Serbuan...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0827/Sumenep Jalin Silaturahmi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Ikuti Kami