Danramil 0827/07 Guluk-Guluk Kapten Inf Heri Suharminto Lepas Gerak Jalan Malam HUT RI Ke 77

    Danramil 0827/07 Guluk-Guluk Kapten Inf Heri Suharminto Lepas Gerak Jalan Malam HUT RI Ke 77

    SUMENEP - Untuk memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-77, Danramil 0827/07 Guluk-guluk Kapten Inf Heri Suharminto mengikuti kegiatan pelepasan lomba gerak jalan santai malam bertempat di depan SDN Pordapor-2 Desa Pordapor Kecamatan Guluk-Guluk Kabupaten Sumenep Selasa (16/8/2022).

    Acara perlombaan gerak jalan santai tersebut, diikuti oleh pelajar tingkat Sekolah SMA, MAN dan SMK Kecamatan Guluk-guluk.

     Pada kesempatan tersebut, Danramil 0827/07 Guluk-guluk Kapten Inf Heri Suharminto menyampaikan bahwa gerak jalan santai yang digelar malam merupakan salah satu rangkaian dalam penyambutan hari ulang tahun Republik Indonesia.

    "Hal ini kita lakukan untuk menyemarakkan peringatan HUT Republik Indonesia yang ke-77. Semoga dengan kegiatan ini mampu menumbuhkan rasa semangat pelajar dan membangkitkan jiwa-jiwa nasionalisme, " jelas Danramil 0827/07 Guluk-guluk.

    Perlombaan gerak jalan yang dibuka langsung oleh Camat Guluk-Guluk Mohammad Rais Yusuf, S.Sos dimulai dengan mengangkat bendera start untuk melepas para peserta.

    Turut hadir dalam pelaksanaan gerak jalan santai malam tersebut, Camat Guluk-guluk Mohammad Rais Yusuf, S.Sos, Danramil 0827/07 Guluk-guluk Kapten Inf Heri Suharminto, Kapolsek Guluk-guluk diwakili Aiptu Dwi Woko, Koodinator Pendidikan Kec. Guluk-guluk H. Hafidz, S.Pd.dan Peserta Gerak Jalan. Pendim 0827/Sumenep.

    sumenep
    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Momen Spesial Kapolres Sumenep Jadi Pembina...

    Artikel Berikutnya

    Kemenag Sumenep Bakal Berangkatkan Empat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami